5 Tips Memilih Asuransi Mobil Terbaik di Indonesia

Memilih asuransi mobil terbaik adalah salah satu cara untuk melindungi mobil Anda dari segala risiko yang bisa terjadi pada mobil. Asuransi mobil ini sebenarnya hampir sama dengan asuransi jiwa, asuransi pendidikan, ataupun asuransi jenis lainnya. Hanya saja, dalam asuransi mobil yang diasuransikan berupa mobil yang Anda miliki. Biasanya mobil yang diprioritaskan untuk diikutkan asuransi adalah mobil-mobil mewah yang biaya perawatan pada saat rusak sangatlah tinggi. Bagi Anda yang sedang bingung memilih asuransi mobil, maka tulisan ini sangat tepat. Hal ini dikarenakan dalam pembahasan kali ini akan membahas bagaimana cara memilih asuransi mobil yang bagus dan murah.

Tips Memilih Asuransi Mobil Terbaik


Dalam memilih asuransi mobil terbaik Anda perlu memperhatikan 5 hal berikut ini:

1.    Harga mobil dan kondisi mobil

Hal pertama yang harus diperhatikan dalam memilih asuransi mobil adalah harga dari mobil yang akan diasuransikan. Hal ini dikarenakan harga mobil sangat mempengaruhi jenis dan premi yang harus dibayarkan. Selain itu, pertimbangkan pula keadaan fisik mobil sebelum mobil diasuransikan.

Asuransi Mobil Terbaik

2.    Perusahaan yang akan dipilih

Dalam memilih asuransi mobil terbaik, maka perusahaan asuransi yang akan dipilih sebagai pihak ketiga dalam asuransi mobil harus diperhatikan. Perhatikan kredibilitas dari perusahaan penyedia jasa asuransi ini. Selain itu, pastikan jika perusahaan asuransi sudah terhubung dengan banyak bengkel. Sehingga Anda tidak akan kesulitan mencari bengkel jika mobil Anda rusak.

Asuransi Mobil Terbaik

3.    Layanan yang diberikan

Memilih asuransi mobil yang terbaik dan bagus juga harus memperhatikan layanan yang diberikan oleh jasa asuransi. Pastikan jika layanan yang akan Anda terima sesuai dengan kesepakatan yang sudah dibuat. Cek pula bagaimana pelayanan asuransi perusahaan pada nasabah sebelumnya.

Asuransi Mobil Terbaik

4.    Jenis asuransi yang akan dipilih

Hal lainnya yang perlu diperhatikan dalam memilih asuransi mobil terbaik adalah mengenal jenis-jenis asuransi. Hanya ada dua jenis asuransi mobil, yaitu asuransi all risk dan TLO. Keduanya mempunyai perbedaan dalam hal perlindungan. Sesuaikanlah kebutuhan Anda dengan jenis asuransi yang akan dipilih.

Asuransi Mobil Terbaik
 
5.    Premi yang harus dibayarkan

Tips terakhir dalam memilih asuransi kendaraan adalah perhatikan premi yang harus dibayarkan. Pembayaran premi asuransi mobil adalah satu kali dengan masa perlindungan selama satu tahun. Besarnya premi tergantung dari harga mobil dan jenis perlindungan yang akan diterima. Oleh karena itu, jelilah dalam memilih asuransi terutama dalam premi yang harus dibayarkan.

Dengan memperhatikan 5 cara memilih asuransi mobil terbaik ini, Anda bisa mendapatkan asuransi mobil yang memang bagus untuk mobil Anda. Selain 5 hal diatas, Anda juga harus mempertimbangkan kebutuhan Anda terhadap jasa asuransi. Pertimbangan atas kebutuhan asuransi ini sangatlah penting. Sangat disarankan bagi Anda yang mempunyai usaha dalam bidang transportasi untuk mengasuransikan semua mobil yang dimiliki. Hal ini untuk berjaga-jaga agar jika terjadi hal yang buruk maka Anda tidak terlalu rugi.

Comments

Popular posts from this blog

Daftar Lengkap Harga Mobil Tata Terbaru Beserta alamat Dealernya

Harga Hyundai Grand Avega Terbaru April 2016 OTR Jakarta

Daftar Mobil SUV Termahal di Dunia Ini Bikin Ngiler